Batu Bara. DPRD Batu Bara Lakukan Rapat Paripurna Laporan Pansus Penanggulangan Bencana Dan Penyampaian Program Pembentukan Peraturan Daerah ( Propemperda) kab. Batu Bara Tahun 2025,Di ruang rapat Paripurna DPRD Kabupaten Batu bara,Rabu (06/11/2024).
Dalam rapat paripurna pansus penanggulangan bencana dan penyampaian Program Pembentukan Peraturan Daerah (Propemperda) Setelah melewati tahapan proses rapat Pra pembahasan, rapat Internal, rapat dengan OPD pengusul, kunjungan kerja untuk pengambilan referensi ke Daerah yang telah memiliki & menerapkan Perda Penyelenggaraan Penanggulangan Bencana, berkonsultasi sampai dengan tahapan Finalisasi, laporan berjumlah 54 Pasal dan 131 Ayat, setelah pembahasan berubah menjadi 60 Pasal dan 152 Ayat.
“Maka Panitia khusus (pansus) menyimpulkan Ranperda penyelenggaraan penanggulangan bencana layak untuk ditingkatkan menjadi peraturan Daerah,”
Turut Hadir pada rapat tersebut, Wakil Ketua DPRD Kab. Batu Bara Bapak Ismar Khomri,SS.,PJ Bupati Kab. Batu Bara yang diwakilkan Asisten II Bapak Drs. Bambang Hadisuprapto, MM., Sekwan DPRD Kab. Batu Bara yang diwakilkan oleh Kabag Persidangan dan Per Undang -Undangan Bapak Azhar,S.Pd.,M.Pd.,Dan Seluruh Anggota DPRD Kab.Batu Bara,OPD dan Unsur Forkopimda.
( Mariati AB)